Kolakapeduli.com - Intensitas curah hujan tinggi dan angin kencang membuat perairan disertai gelombang tinggi dan angin kencang melanda pesisir pantai dan menerjang pemukiman masyarakat Desa Wawo Tamboli Kecamatan Samaturu, Kabupaten Kolaka Selasa (7/12/2021).
Akibat dari terjangan ombak besar tersebut merendam serta merusak pemukiman warga dan infrastruktur jalan, yang mengakibatkan beberapa warga memilih untuk mengevakuasi barang berharga ketempat yang aman.
Kapolsek Samaturu Iptu. Asmuliady, SH. yang diwakili Ka. SPKT II Aipda. Usman mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada masyarakat terkait cuaca buruk agar tetap waspada dan menjaga keselamatan diri maupun harta benda.
"Kami mengimbau kepada masyarakat agar menjaga kamtibmas, juga selalu tetap waspada dan menjaga keselamatan diri dalam kondisi yang kurang bersahabat ini," imbau Ka. SPKT II Polsek Samaturu Aipda. Usman.
Editor : YUSRI ZUBAIR